Taro
Tukang Gambar
Siapa dia?
Taro bertugas membuat garis lurus dan lengkung di Bulibi. Asalnya dia guru Bahasa Inggris, namun kemudian menyerah pada dorongan besar untuk menggambar, lalu kemudian dipertemukannya-lah ia dengan Ara si nomad.
Tempat ngopi dengan meja, stop kontak, dan wifi kencang adalah habitat sempurna untuknya bercokol berjam-jam melukis digital muka orang, atau mendisain karya dari kertas.
Sekarang Taro sedang bermukim di Bandung bersama partnernya dan tiga kucing yang gemuk-gemuk.
Liburan Ideal?
Kapan terakhir kali dia liburan? Dia sendiri sudah lupa. Tapi Taro adalah seorang yang sederhana. Nonton film horror di atas tempat tidur lalu selimutan dengan si partner ketika hari sedang hujan saja sudah cukup!
Kemana aja?
Bandung, Jakarta, Balikpapan, dan Bali. Kapan, ya, Taro pulang ke Bali… Meskipun Bandung tempat lahirnya, dia rindu malam-malam pergi ke pantai Kuta yang enggak pernah bikin masuk angin, menikmati sapuan ombak lembut di kaki, dan bulan sabit di atas kepalanya.